Kekurangan Vitamin D: Siapa Bilang Akibatnya Cuma Keropos Tulang?

Siapa yang tidak kenal dengan vitamin D? Vitamin D banyak dikenal sebagai “sunshine vitamin” karena diproduksi dalam tubuh secara alami dengan bantuan sinar matahari. Beruntunglah mereka yang tinggal di area tropis. Matahari bersinar sepanjang tahun, pasti kebutuhan vitamin D tercukupi dengan baik. Apakah betul demikian?

 

Sayangnya, data menunjukkan bahwa mereka yang tinggal di negara tropis, termasuk Indonesia, masih sangat mungkin mengalami kekurangan atau defisiensi vitamin D. Lalu, apa saja akibat dari kekurangan vitamin D ini?

  • Fungsi yang paling populer dari vitamin D adalah perannya dalam menjaga kesehatan tulang bersama kalsium. Artinya, kekurangan vitamin D bisa menyebabkan penurunan tingkat kepadatan tulang. Hal ini nantinya bisa berujung pada meningkatnya risiko osteoporosis. Khususnya pada anak-anak, kekurangan vitamin D bisa menyebabkan kondisi riketsia, yaitu penyakit di mana tulang menjadi lunak dan bengkok.
  • Bukan hanya kesehatan tulang, vitamin D juga berperan dalam mengatur pergerakan, keseimbangan dan fungsi kerja otot. Setiap orang tentu ingin aktif dan produktif hingga usia senja nanti. Untuk bisa bebas beraktivitas, selain kekuatan tulang, menjaga fungsi otot juga penting. Otot berperan dalam pergerakan tubuh dan menjaga keseimbangan yang diperlukan agar tubuh tetap kuat dan dapat bebas bergerak. Kekurangan vitamin D dapat berkaitan dengan nyeri otot atau otot yang lemah.
  • Selain itu, vitamin D juga diperlukan dalam kerja fungsi sistem kekebalan tubuh. Daya tahan tubuh sangatlah penting supaya kita bisa menjalani aktivitas harian dengan maksimal. Terlebih di era pandemi ini, daya tahan tubuh menjadi prioritas utama. Studi menunjukkan bahwa kekebalan tubuh bisa terganggu jika kita mengalami kekurangan vitamin D.

 

Jadi, siapa bilang kekurangan vitamin D hanya berakibat keropos tulang? Ternyata banyak efek fungsi tubuh yang bisa terganggu karena kekurangan vitamin D. Karena itu, penting untuk memastikan kebutuhan vitamin D harian kita terpenuhi! Vitamin D dapat diperoleh dari ikan, telur, jamur, dan susu. HiLo Active dan HiLo Gold merupakan susu tinggi kalsium dan lebih rendah lemak yang memenuhi 100% kebutuhan vitamin D harian, agar kamu dapat tetap aktif dan produktif menjalani aktivitasmu. Minum Hilo tiap hari, lebih gesit, lebih enak, kebutuhan vitamin D terpenuhi!

 

Referensi:

  • American Family Physician
  • Medline Plus: National Institute of Health
  • Journal of Investigative Medicine

Share Article:

All rights reserverd.