Obesitas Ganggu Gusi dan Gigi Juga

Obesitas. Satu kata yang mengundang berbagai persoalan, mulai dari risiko penyakit metabolisme yang meningkat (karena obesitas adalah akar berbagai macam penyakit sindrom metabolik), penampilan yang tidak ideal, dan banyak hal negatif lainnya yang muncul di pikiran kita. Obesitas tidak hanya terjadi di kalangan anak-anak, bahkan remaja, dewasa hingga lansia pun tak luput dari penyakit satu ini. Selain mengganggu kesehatan tubuh bagian dalam, ternyata obesitas juga memiliki dampak negatif terhadap kesehatan gusi dan gigi.

 

Berdasarkan data yang dikumpulkan dalam Jurnal Medicina Oral, Patologia Oral, Cirugia Bucal tahun 2017 dan Journal of Dental Research pada tahun 2021, ternyata diperoleh kaitan antara obesitas dan penyakit gigi dan gusi. Penyakit gigi dan gusi ditemukan lebih banyak dialami oleh mereka yang mengalami obesitas dibandingkan dengan mereka dengan berat badan normal. Separah apa penyakit gigi dan gusi ini? Penyakit yang disebut juga sebagai penyakit periodontal ini adalah salah satu ancaman terbesar terhadap kesehatan gigi. Penyakit ini ditandai dengan kondisi gusi dan sekitar gusi yang mengalami peradangan. Pada tahap awal, kondisi ini ditandai dengan gusi yang bengkak, merah, atau berdarah. Jika semakin parah, penyakit periodontal ini bisa berkembang menjadi kondisi periodontitis yang dapat menyebabkan gigi menjadi goyang atau bahkan bisa copot. Lantas bagaimana bisa obesitas berdampak pada gusi dan gigi? Para ahli menduga kaitan antara obesitas dan penyakit gigi dan gusi ini disebabkan karena obesitas dapat mendorong terjadinya inflamasi (peradangan) kronis yang kemudian menyebabkan kerusakan jaringan termasuk jaringan tulang yang berfungsi mempertahankan gigi pada posisinya.

 

Bahaya bukan? Oleh sebab itu penting bagi kita untuk sejak dini mencegah terjadinya obesitas dengan terus menjalankan pola hidup sehat. Salah satunya dengan menjaga berat badan dengan cara mengonsumsi makanan yang bergizi seimbang, bukan makanan “kosong” yang hanya tinggi kalori tapi minim nutrisi. Apalagi kita yang masih muda, penting untuk cerdas memilih makanan dan minuman yang bergizi sebagai investasi sehat masa depan. Pilih produk-produk yang sudah terbukti lengkap kandungan nutrisinya yang senantiasa membantu kamu memenuhi kebutuhan nutisi harian. Salah satunya HiLo Teen, Susu tinggi kalsium, lebih rendah lemak, dengan 12 Vitamin dan 5 Mineral yang rasanya enak untuk jaga daya tahan tubuh remaja.

 

 

References :

  1. Medicina Oral, Patologia Oral, Cirugia Bucal 2017, 22(6):e708-e715
  2. Journal of Dental Research 2021

Share Article:

All rights reserverd.