Si Manis juga bisa Tinggi Garam

Rasa manis dan asin jelas memiliki karakteristik rasa yang berbeda. Keduanya juga didapat dari penambahan bahan yang berbeda pada makanan: rasa manis umumnya berasal dari gula sedangkan rasa asin berasal dari garam. Karena itu, banyak yang berpikir bahwa saat ingin membatasi asupan garam untuk menjaga tekanan darah, kita hanya perlu membatasi yang asin saja dan tidak perlu mengkhawatirkan makanan manis. Benarkah hal ini?

 

Sayangnya, hal ini tidak tepat! Gula dan garam pada makanan ternyata dapat saling berkaitan. Faktanya, beberapa makanan dengan rasa manis sesungguhnya tidak hanya tinggi gula namun juga mengandung banyak garam. Salah satunya adalah kecap manis yang sering digunakan saat memasak atau sebagai pendamping saat makan. Selain kecap manis, saus tomat dan saus sambal ternyata juga tinggi gula dan tinggi garam.

 

Berapa kandungan gula dan garam pada kecap dan saus ini?

  • 1 sendok makan kecap manis mengandung 4,5 gram gula dan 0,56 gram sodium
  • 1 sendok makan saus tomat mengandung 4,6 gram gula dan 0,22 gram sodium
  • 1 sendok makan saus sambal mengandung 4,7 gram gula dan 0,23 gram sodium

 

Jumlah di atas mungkin terkesan tidak banyak, tapi jumlah yang kecap dan saus yang kita tambahkan saat memasak dan makan tentunya juga tidak sedikit. Belum lagi makanan dan minuman lain yang kita konsumsi sehari-hari, pastinya juga mengandung gula dan garam. Ingat, batasan gula harian hanyalah maksimal 50 gram per hari dan batasan sodium harian hanyalah 2 gram per hari.

 

Membatasi asupan garam harian memang penting untuk menjaga tekanan darah dan mencegah penyakit hipertensi. Tapi hati-hati, yang perlu dibatasi ternyata bukan hanya makanan yang terasa asin saja karena garam juga dapat tersembunyi di kecap dan saus yang rasanya cenderung manis. Untuk itu, batasi penggunaan kecap dan saus, kurangi konsumsi makanan olahan, serta perbanyak konsumsi makanan segar untuk menjaga tekanan darah. Ingat, penyakit hipertensi atau tekanan darah tinggi dikenal sebagai silent killer yang sering timbul tanpa gejala tapi dapat berakibat fatal.

 

Merasa makanan terasa kurang sedap tanpa kecap dan saus? Coba Tropicana Slim Kecap Manis yang diproses tanpa penambahan gula pasir sehingga aman dikonsumsi untuk diet dan diabetes. Kandungan garamnya juga 30% lebih rendah dari kecap manis biasa sehingga cocok dikonsumsi oleh penderita hipertensi. Untuk mendapatkan cita rasa gurih dan nikmat, gunakan Tropicana Slim Kecap Asin yang memiliki kandungan garam lebih rendah sehingga cocok dikonsumsi seluruh keluarga.

 

References:

  1. American Heart Association
  2. Singapore Nutrient Database
  3. Kementerian Kesehatan Republik Indonesia

Share Article:

All rights reserverd.