Waspada Efek Negatif Screen Time

Gadget jelas sudah menjadi kebutuhan sehari-hari yang sulit dihindari pada masa kini. Penggunaan gadget sendiri sesungguhnya memiliki banyak manfaat dan dapat membantu mempermudah banyak aspek dari kehidupan kita. Namun apabila tidak dibatasi, penggunaan gadget yang berlebihan dapat berdampak negatif untuk kesehatan baik kesehatan tubuh maupun kesehatan mental.

 

Gadget dan kesehatan mata

Sebuah studi review yang mempelajari hasil dari 33 penelitian menunjukkan adanya pengaruh negatif dari penggunaan gadget terhadap kesehatan mata. Diperoleh bahwa penggunaan gadget setiap hari (termasuk tablet dan telpon genggam) berkaitan dengan peningkatan risiko myopia atau rabun jauh sebesar 26%. Dan apabila penggunaan gadget ini dikombinasi dengan penggunaan komputer secara rutin sepanjang hari, peningkatan risiko myopia (rabun jauh) dapat meningkat hingga 77%.

 

Gadget dan pola makan tidak sehat

Data lain menunjukkan bahwa banyak menggunakan gadget berkaitan dengan pola makan yang lebih tidak sehat. Ternyata, mereka yang paling banyak menggunakan gadget dilaporkan memiliki pola makan yang lebih tidak sehat, dibandingkan dengan kelompok yang tingkat penggunaan gadgetnya masuk dalam kategori sedang dan rendah (berkisar 11 jam dan 7 jam). Salah satunya, terlihat dari lebih tingginya tingkat konsumsi makanan siap saji.

 

Gadget dan kesehatan mental

Selain kesehatan mata dan pola makan tidak sehat, penggunaan gadget yang tidak dikontrol dengan baik juga dapat mengganggu kesehatan mental. Hasil penelitian yang dipublikasikan pada jurnal BMC Public Health menunjukkan bahwa mereka yang paling banyak menggunakan gadget ternyata tingkat stress yang lebih tinggi. Selain tingkat stress yang lebih tinggi, kelompok yang paling banyak menggunakan gadget setiap harinya juga tercatat memiliki durasi dan kualitas tidur yang lebih buruk. Tingginya tingkat stress dan terganggunya tidur tentu dapat berpengaruh negatif terhadap kesehatan mental.

 

Data menunjukkan bagaimana penggunaan gadget di segala usia semakin meningkat, termasuk pada anak-anak. Hal ini jelas dapat mengganggu kesehatan mata, kesehatan mental, dan tingkat stress apabila tidak dibatasi secara bijak. Untuk itu, penting membatasi penggunaan gadget termasuk untuk anak-anak guna menjaga kesehatan tubuh dan mental serta menghindari stress.

 

Salah satu hal yang dapat kita lakukan untuk mengurangi penggunaan gadget secara bijak adalah menggunakan aplikasi yang dapat menghitung penggunaan gadget secara akurat. Hal ini penting karena kita cenderung mengestimasi waktu screen time kita lebih sedikit dari yang sesungguhnya, bahkan hingga 40% lebih rendah. Menghindari penggunaan gadget saat waktu makan dan 2 jam sebelum tidur juga dapat bermanfaat. Penting juga untuk mengalihkan kegiatan anak-anak menjadi kegiatan yang melibatkan aktivitas fisik atau kegiatan lain di luar ruangan untuk membatasi penggunaan gadget. Aktivitas fisik untuk anak-anak juga memberikan manfaat tambahan termasuk meningkatkan performa belajar, membantu menjaga berat badan, memperbaiki kualitas tidur, dan baik untuk kesehatan mental.

 

Tak kalah penting, pastikan asupan nutrisi harian anak-anak selalu tercukupi dengan baik. Lengkapi pilihan makanan sehat kaya nutrisi yang bervariasi untuk anak dengan susu HiLo School. Susu HiLo School tinggi kalsium dan rendah lemak dengan rasa paling enak untuk tumbuh ke atas ga ke samping. Dengan banyak varian rasa yang enak, mulai dari Chocolate, Honey, Vanilla Vegiberi, Vanilla, Bubble Gum, Cotton Candy, hingga Strawberry Cheese Cake, anak pun bisa bebas memilih rasa kesukaannya!

 

References:

  1. The Lancet Digital Health (2021) DOI: 10.1016/S2589-7500(21)00135-7
  2. Harvard Pilgrim Health Care
  3. BMC Public Health (2020) 20:1295

Share Article:

All rights reserverd.